Minggu, 19 April 2015

Makanan Khas Kalimantan Barat


1. Bubur Pedas Kalimantan Barat
5 Makanan Khas Kalimantan Barat Yang Terkenal
Bubur pedasini merupakan makanan khas suku Melayu Sambas, di Kalimantan Barat. Bubur pedas ini terbuat dari beras yang ditumbuk halus dioseng dan kaya akan rempah serta sayuran, Bubur ini di kenalbanyak mengandung gizi. Di dalamnya terdapat Sayuran seperti kangkung, pakis, daun kesum menjadi campuran yang menyehatkan. Biasanya dalam makanan khas yang satu inidi sajikan dengan gorengan kacang tanah plus ikan teri yang digoreng kering menambah rasa yang mantab.

2. Lempok Durian Kalimantan Barat
5 Makanan Khas Kalimantan Barat Yang Terkenal
Lempok Durian merupakan oleh-oleh kalimantan barat yang cukup terkenal sebagai salah satu pusat distribusi durian di Kalimantan Barat. Meskipun durian tersebut hanya sebagian kecil saja yang dihasilkan dari sekitar Pontianak, seperti Durian Jawi dari daerah Sungai Jawi. Ada juga durian daerah lain yang di distribusikan ke Pontianak seperti Durian Batang Tarang dan Durian Balai Karangan yang terkenal manis dan legit.

3. Mie Sagu Kalimantan Barat
5 Makanan Khas Kalimantan Barat Yang Terkenal
Bahan dasar mie sagu ini yaitu tepung sagu yang di campur dengan air kemudian di iris tipis sehingga menyerupai menjadi mie. Selanjutnya setelah dipotong kecil-kecil, pemasakan yang terakhir mie direbus dan setelah matang dihidangkan dengan bumbu khas sesuai selera.
4. Cucur Khas Kalimantan Barat
5 Makanan Khas Kalimantan Barat Yang Terkenal
Cucur ini merupakan salah satu kue tradisional atau makanan ringan yang ada di di Pontianak. yang menjadikan uniknya makanan ini, bentuknya yang bulat dengan gerigi-gerigi kecil disampingnya.Makanan ringan ini sangat pas di sajikan sebagai teman minum teh.
5. Lemang Khas Kalimantan Barat
5 Makanan Khas Kalimantan Barat Yang Terkenal
Makanan khas kalimantan barat yang terakhir yaitu pulut, Pulut sendiri makanan yang dimasak didalam bambu, dicampur santan dan bumbu.khas Didalam bambu tersebut dimasukkan daun pisang agar nasi pulut tersebut tidak lengket. Lalu bambu yang sudah di isi beras pulut tadi dipanggang pada perapian tradisional. Dlam penyajian makanan ini sangat pas jika di sajikan sewaktu masih hangat.

Kamis, 16 April 2015

Makanan Khas Padang



1. Rendang


Kelezatan masakan yang satu ini sepertinya sudah mendunia. Rendang adalah sebuah menu yang wajib ada di setiap Restoran Padang. Masakan ini kelezatannya bahkan sudah diakui kelezatannya oleh kalangan internasional, bahkan beberapa waktu yang lalu dicantumkan ke dalam daftar masakan paling enak di dunia versi CNN.

Rendang terbuat dari daging sapi yang dimasak bersama kuah santan dan bumbu-bumbu khas Padang lainnya. Menyantap masakan ini ditemani dengan sepiring nasi hangat dan segelas es teh adalah salah satu hal paling nikmat yang bisa dirasakan di Indonesia.


2. Soto Padang


Soto adalah salah satu hidangan khas Indonesia yang bisa ditemui di seluruh penjuru tanah air. Dari ranah Sumatera, Soto Padang bisa dianggap sebagai salah satu jenis soto paling populer dengan cita rasa yang sangat lezat. Masakan ini bahkan sudah disajikan ke berbagai restoran internasional dengan rasa dan metode memasak yang sudah dimodifikasi.

Soto Padang terbuat dari irisan daging sapi. Daging sapi yang dipergunakan tidak sembarangan, melainkan hanya bagian has dalam saja, sehingga memiliki tingkat kekenyalan yang pas namun tetap terasa empuk. Masakan ini cocok dijadikan sebagai hidangan pembuka atau sebagai menu utama.


3. Dendeng Balado


Dendeng adalah irisan tipis daging kering yang sering digunakan sebagai bahan utama dalam masakan Indonesia. Dendeng awalnya ditemukan oleh masyarakat Minangkabau. Pada awalnya mereka membuat masakan dari daging sapi dan membuatnya kering sehingga dapat dimakan selama berhari-hari dan dibawa pergi saat melakukan perjalanan.

Dendeng Balado adalah hidangan dendeng yang paling populer di Indonesia. Masakan ini disebut juga dengan nama Dendeng Batokok dan terbuat dari daging sapi yang dipotong tipis kemudian dikeringkan dan digoreng sebelum ditambah dengan cabai dan bahan-bahan lainnya yang disebut dengan nama "balado"

Makanan Khas Palembang


1. PEMPEK



Pempek, makanan khas Palembang yang telah terkenal di seluruh Indonesia. Dengan menggunakan bahan dasar utama daging ikan dan sagu, masyarakat Palembang telah berhasil mengembangkan bahan dasar tersebut menjadi beragam jenis pempek dengan memvariasikan isian maupun bahan tambahan lain seperti telur ayam, kulit ikan, maupun tahu pada bahan dasar tersebut. Ragam jenis pempek yang terdapat di Palembang antara lain pempek kapal selam, pempek lenjer, pempek keriting, pempek adaan, pempek kulit, pempek tahu, pempek pistel, pempek udang, pempek lenggang, pempek panggang, pempek belah dan pempek otak - otak. Sebagai pelengkap menyantap pempek, masyarakat Palembang biasa menambahkan saus kental berwarna kehitaman yang terbuat dari rebusan gula merah, cabe dan udang kering yang oleh masyarakat setempat disebut saus cuka (cuko).

2. TEKWAN



Tekwan, makanan khas Palembang dengan tampilan mirip sup ikan berbahan dasar daging ikan dan sagu yang dibentuk kecil - kecil mirip bakso ikan yang kemudian ditambahkan kaldu udang sebagai kuah, serta soun dan jamur kuping sebagai pelengkap.

3. MODEL



Model, mirip tekwan tetapi bahan dasar daging ikan dan sagu dibentuk menyerupai pempek tahu kemudian dipotong kecil kecil dan ditambah kaldu udang sebagai kuah serta soun sebagai pelengkap. Ada 2 jenis model, yakni Model Ikan (Model Iwak) dan Model Gandum (Model Gendum).

4. Laksan



Laksan, berbahan dasar pempek lenjer tebal, dipotong melintang dan kemudian disiram kuah santan pedas.

5. Celimpungan



Celimpungan, mirip laksan, hanya saja adonan pempek dibentuk mirip tekwan yang lebih besar dan disiram kuah santan.

6. Tempoyak



Tempoyak, makanan khas Palembang yang berbahan dasar daging durian yang ditumis beserta irisan cabai dan bawang, bentuknya seperti saus dan biasa disantap sebagai pelengkap makanan, 

Makanan khas Jakarta


 1.   Nasi Uduk

nasi uduk, gambar nasi uduk, gambar makanan khas betawi
Hampir semua masyaraka Jakarta (sekalipun bukan orang Betawi) mengenal nasi uduk. Nasi uduk sangat familiar sebagai sarapan di Jakarta. Mirip dengan nasi liwet, nasi uduk yang terbuat dari beras putih dimasak bumbu-bumbu. Bumbu-bumbu nasi uduk tersebut seperti garam, santan, daun serai, daun salam, dan daun jeruk. Rasa nasi uduk sangat lezat dan gurih. Nasi uduk biasa dimakan dengan telur dadar yang diiris, semur jengkol, ayam goreng, empal, kentang balado, dan sambal kacang.

 2.   Nasi Ulam

nasi ulam, gambar nasi ulam, gambar makanan khas betawi
Nasi ulam merupakan makanan khas Betawi yang juga mendapat pengaruh dari budaya kuliner Cina. Nasi ulam biasanya memakai nasi pera yang disiram dengan semur kentang/ semur tahu/ semur telur. Nasi ulam juga ditambah dengan cumi asin goreng, bihun goreng, telur dadar iris, dan perkedel kentang. Nasi ulam bertambah nikmat dengan tambahan daun kemangi, sambal, bawang goreng, dan taburan kacang tanah tumbuk.

 3.   Ketupat Sayur/ Lontong Sayur

ketupat sayur, gambar ketupat sayur, gambar makanan khas betawi
Ketupat sayur merupakan makanan khas Betawi yang biasa dijadikan sebagai menu sarapan. Ketupat sayur terbuat dari irisan ketupat/ lontong dengan kuah santan yang gurih. Taburan ketupat sayur berupa bawang goreng, kacang kedelai, dan kerupuk/emping

 4.   Gado-gado

gado-gado, gambar gado-gado, gambar makanan khas betawi
Gado-gado merupakan salah satu kuliner kebanggan Indonesia. Orang asing menyebut gado-gado dengan sebutan ‘seladanya orang Indonesia’. Gado-gado berisi lontong/ ketupat, sayuran, kerupuk dan bawang goreng. Gado-gado bisa disantap pada saat sarapan, makan siang, ataupun makan malam. Di Jakarta, banyak sekali penjual gado-gado.

 5.   Ketoprak

ketoprak, gambar ketoprak, gambar makanan khas betawi
Ketoprak terbuat dari ketupat atau lontong yang berisi bihun, toge, dan tahu. Ketoprak Betawi dengan rasa yang lezat ini disiram dan diaduk dengan sambal kacang. Ketoprak juga ditaburi dengan kerupuk. Makanan khas Betawi ini termasuk makanan berat yang agak ‘ringan’.

Rabu, 15 April 2015

Makanan Khas Aceh

 

Ayam Tangkap / Ayam Tsunami
Ayam Tangkap ini sangat terkenal di Aceh. Sajian makanan yang satu ini amat menarik, yaitu ayam berbumbu yang digoreng bersama daun rempah-rempah yg beraroma harum dan menggugah selera.Kategori : Wisata Kuliner Alamat Lokasi : Di restoran/rumah makan disekitar Kota Banda Aceh, antara lain di Jln.Iskandar Muda ataupun Jl.Ratu Safiatudin, Kota Banda Aceh Kabupaten/Kota : Kota Banda Aceh.



 


Sate dan Soto Matang
Sate dan Soto Matang ini merupakan makanan khas yg terkenal lezat dan pantas dicoba, terbuat dari daging sapi ataupun daging kambing Kategori : Wisata Kuliner Alamat Lokasi : Dibeberapa tempat diseputaran Kota Banda Aceh, antara lain ada di Jl. Ratu Safiatudin. Kabupaten/Kota : Bnda acehAceh